Belajar Cara Memasak Nasi Goreng Sederhana

Cara Memasak Nasi Goreng Sederhana
Nasi goreng merupakan salah satu kuliner nikmat yang paling banyak diminati orang-orang. Bahkan tak sedikit yang sudah mengaanggapnya sajian utama di pagi hari. Jika Anda tak bisa memasak, pasti sudah paham bahwa seporsi nasi goreng bisa dihargai sampai puluhan ribu rupiah, tergantung pada bahan-bahan pembuatannya. Di restoran mewah misanya, nasi goreng bisa mencapai harga yang sangat fantastis. Hal ini disebabkan beberapa faktor, salah satunya adalah penggunaan beras yang memang khusus untuk nasi goreng. Meski demikian, di tempat lain pula, Anda bisa mendapatkan nasi goreng dengan harga murah dan dengan rasa yang nikmat. Meski berbahan biasa, namun nasi goreng kaki lima ini diminati banyak kalangan. Pada prinsipnya, dengan bahan terbatas, seseorang tetap bisa meracik nasi goreng dengan rasa memikat. Tak percaya? Berikut cara memasak nasi goreng sederhana yang bisa Anda praktekkan saat keuangan sedang menipis.

Ada Kenikmatan Di Balik Keterbatasan

Meski persediaan makanan Anda sedang menipis, tetapi dengan sedikit kecermatan, Anda masih bisa memasak nasi goreng nikmat meski hanya bermodal telur, bawang, cabe, kecap dan nasi! Komposisi ini pada prinsipnya sudah memenuhi unsur utama untuk meracik nasi goreng. Tambahan sedikit penyedap tentu akan melengkapi masakan sederhana nan lezat milik Anda. Berikut resep yang bisa Anda praktekkan.

Siapkan bahan-bahan berikut:
  • Nasiputih sebanyak 2 porsi.
  • Telur ayam sebanyak 2 butir. Kocok telur dengan menggunakan sendok makan.
  • Cabe merah sebanyak 6 biji.
  • Bawang merah sebanyak 3 siung.
  • Bawang putih sebanyak 4 siung.
  • Garam secukupnya.
  • Penyedap secukupnya.
  • Kecap manis secukupnya.
  • Minyak untuk menumis sebanyak 3 sendok makan.

Cara Membuat Nasi Goreng Sederhana:

Pertama, haluskan bahan berupa cabe merah, bawang putih, dan bawang merah. Simpan di wadah terpisah. Selanjutnya, panaskan wajan dan masukkan minyak goreng. Jika telah siap, masukkan telur yang sebelumnya telah dikocok ke dalam wajan. Tunggu sampai telur setengah matang, kemudian masukkan bumbu yang telah dihaluskan bersama garam Aduk terus hingga tercium aroma yang khas. Selanjutnya, masukkan nasi putih sambil tetap diaduk. Pastikan semua bahan tercampur secara sempurna agar nasi goreng lebih nikmat. Setelah matang, nasi goreng bisa diangkat dan disajikan di atas piring.

Tambahkan Lauk!

 

Setelah proses memasak nasi goreng sederhana rampung, tak ada salahnya untuk menyajikan masakan tersebut bersama lauk tambahan. Jika tak ada daging ayam, sapi, ikan atau udang, Anda bisa menambahkan telur (bisa ceplok atau dadar). Taburi dengan bawang merah goreng agar rasanya lebih memikat. Bila Anda masih memiliki timun, tak ada salahnya untuk menjadikan sayur segar tersebut sebagai pelengkap nasi goreng sederhana Anda. Jangan lupa, tambahkan kerupuk karena item kuliner khas Indonesia ini sama baiknya dengan ketimun, melengkapi rasa!!

Pada dasarnya, cara membuat nasi goreng sederhana sangat singkat. Menu ini sangat cocok bagi Anda yang sering dikejar waktu dan bingung hendak memasak makanan praktis tetapi tetap bergizi. Jawabannya : Nasi Goreng Sederhana. Siap mencoba di rumah? Selamat memasak!